Penjualan sepeda motor di Indonesia selama April 2023 turun drastis dibandingkan bulan sebelumnya. Meski demikian, penjualan ke luar negeri atau ekspor justru mengalami kenaikan.
Menurut data terbaru yang diumumkan Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), seperti dikutip Kamis (11/5), hanya ada 354.323 unit motor yang terjual di dalam negeri selama April 2023. Nominal tersebut turun 44,04 persen dibandingkan Maret yang mencapai 633.155 unit.
Catatan tersebut menjadi torehan terburuk selama tahun ini. Bahkan, kali terakhir penjualan motor di Indonesia berada di bawah 400 ribu unit terjadi pada Juli 2022 lalu. Bukan hanya itu, jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu, penjualan April 2023 turun 19,38 persen.
Sementara untuk segmentasinya, skuter matik masih mendominasi penjualan roda dua selama tahun ini dengan komposisi 90,2 persen. Kemudian disusul motor bebek dengan catatan 5,12 persen dan motor sport 4,86 persen.
Jika diakumulasikan sepanjang empat bulan pertama tahun ini, sudah ada 2,53 juta unit motor yang tejual di Indonesia. Nomilan tersebut sebenarnya cukup baik dibandingkan empat bulan pertama tahun lalu atau setahun sebelumnya.
AISI sendiri menargetkan minimal 5,4 juta unit motor terjual selama tahun ini. Itu tandanya, penjualan di empat bulan pertama nyaris mencapai separuh dari target yang telah ditetapkan.
Ekspor Motor Naik
Ekspor motor naik. Foto: Dok. Astra Honda Motor
Uniknya, meski penjualan motor domestik selama April 2023 turun drastis, namun penjualan ekspor justru mengalami kenaikan. Menurut data yang sama, ada 41.201 kendaraan roda dua yang dikirim ke luar negeri selama bulan lalu. Catatan tersebut melampaui bulan sebelumnya yang hanya 36.962 unit.
Sementara untuk komposisi juga masih dipegang skuter matik dengan kontribusi 54,22 persen, kemudian disusul motor sport 25,01 persen dan motor bebek dengan 20,76 persen.
Sayangnya, raihan ekspor sepanjang April 2023 tak sebaik periode yang sama tahun lalu. Sebab, pada April 2022, ada 58.793 unit motor yang dikirim ke luar negeri.
Sumber : Detikoto